Install Kali Linux di Termux untuk mendapatkan akses Root

 

Hay guys, kali ini termux.id akan membagikan tutorial cara install kali Linux di termux. Kali Linux bisa digunakan untuk mendapatkan akses root termux. Jadi apabila ada script termux yang membutuhkan akses root, kita bisa menjalankan script tersebut menggunakan kali Linux.

Untuk menginstal kali Linux kita tidak perlu melakukan root pada Android. Yang kita butuhkan hanya aplikasi tambahan, yaitu Anlinux. Kalian bisa mendapatkanya di playstore secara gratis.

Kali Linux memerlukan kurang lebih 74mb space penyimpanan. Jadi persiapkan penyimpanan dan kuota untuk Instal OS termux ini. Dan untuk cara menginstal kali linux ke termux silahkan ikuti panduan berikut.

Cara install kali Linux di termux

Karena tutorial ini berkaitan dengan termux, silahkan pelajari dulu cara menggunakan termux. Jika kalian sudah mahir, maka langsung saja buka aplikasi termux dan masukan perintah yang dibutuhkan.

Install pkg yang dibutuhkan oleh kali Linux

Berikut adalah pkg yang dibutuhkan untuk menginstal kali linux.

apt update && apt upgrade
pkg install root-repo
pkg install unstable-repo
pkg install x11-repo
pkg install curl
pkg install wget
pkg install git

setelah menginstal PKG, kembali saja ke halaman awal andorid (tekan tombol home)

Ambil kode dari Anlinux

Buka aplikasi Anlinux yang sudah diinstal, jika belum menginstalnya silahkan download disini.

Pada halaman awal anlinux silahkan pilih opsi choose dan centang kali. lalu pilih lagi opsi copy seperti gambar dibawah ini.

kode anlinux untuk root termux
Tampilan awal Anlinux

Masukan kode dari anlinux ke termux

Selanjutnya silahkan masuk kembali ke apliasi termux dan pastekan kode yang sudah dicopy. Cara pastenya, tekan saja layar agak lama kemudian pilih paste.

Jangan lupa untuk menekan tombol enter dan tunggu proses instalasi selesai. Lama proses instalasi kali Linux tergantung dari kecepatan koneksi internet.

Tanda bahwa proses instalasi selesai adalah ada tulisan ./start-kali.sh dan jika kita mengetikan perintah ls (eL es) makan muncul file start-kali.sh.

Install kali Linux yang berhasil

Sampai tahap ini kita Sudah berhasil install kali Linux di termux. Setelah install langkah selanjutnya adalah menjalankan kali Linux. Bagaimana cara menjalankan nya? Simak penjelasan berikut.

Cara menggunakan kali Linux di termux

Seperti yang sudah tercantum pada gambar diatas. Untuk menjalankan kali Linux kita bisa menggunakan command ./start-kali.sh (tekan enter).

Tanda apabila kita sudah masuk/berada di lingkungan kali linux adalah berubahnya ikon $ menjadi root@localhost:~#

Setelah masuk ke lingkungan kali linux, maka kita bisa menjalankan script termux yang membutuhkan akses root.

Perlu diingat!!
saat berada di lingkungan kali linux kita harus memasukan ulang perintah untuk menginstal python, git dll. Dan didalam kali linux perintah pkg install tidak berlaku lagi. Kalian bisa menggunakan perintah apt install untuk menginstal tool.

Jika diantara kalian ada yang gagal dalam meninstal kali linux, maka bisa coba cara lain untuk melakukan root termux. Yaitu dengan cara menginstal fakeroot. kedua tool ini memiliki fungsi yang sama, yaitu untuk memanipulasi akses root.

Oke guys, sekarang kita sudah belajar bagaimana cara melakukan root termux. semoga bisa bermanfaat dan terimakasih sudah membaca!

Post a Comment

Previous Post Next Post